Wakaf Al-Qur'an Jumbo Untuk Santri Manula store
Wakaf Al-Qur'an Jumbo Untuk Santri Manula
Wakaf Qur'an Jumbo Untuk Santri Manula, Ayo Bantu..!!

SOLO, Infaq Dakwah Center (IDC) - Baru-baru ini, di sudut kios lantai 2 Pasar Bekonang, Sukoharjo ramai para pedagang belajar membaca Al Qur'an dan iqro'. Menariknya, sang da'i adalah para mantan preman yang 4 tahun lalu berhijrah dan mulai menggembleng diri mengaji dan menimba ilmu dari para ustadz, kyai dan tokoh di Solo.

Demi mengabdikan diri di jalan fisabilillah, Ustadz Agus Eko Listyanto, sang da'i mantan preman itu membuat komunitas Ex Preman Pasar (Expass) dan mulailah mereka melonggarkan waktu menularkan ilmu yang mereka dapatkan dari para guru karena ingin bermanfaat waktu dan ilmunya. Tak ayal, puluhan pedagang pasar yang mayoritas Ibu-ibu dan nenek-nenek dari kalangan para manula itu, begitu antusias sebab ingin di usia hidupnya punya bekal bisa baca Al Qur'an.

Hanya saja, Para Santri Manula (manusia lanjut usia) itu karena usai yang sudah senja, mereka terkendala dengan penglihatan yang sudah tidak normal lagi. Mereka sangat membutuhkan Al Qur'an Jumbo (ukuran A3) yang memiliki tulisan Arab yang besar dan jelas. Sementara, Al Qur'an mereka saat ini berukuran biasa dan tulisannya sudah buram.

Mari berlomba-lomba dalam kebaikan dan wakaf. Semoga menjadi pahala yang berlipat-lipat dan terus mengalir tak terbatas umur, seiring banyaknya warga yang memanfaatkan wakaf tersebut untuk ibadah, mengaji dan mendekatkan diri kepada Allah Ta’ala:

اِذَا مَاتَ ابْنَ ادَمَ اِنْقَطَعَ عَمَلُهُ اِلاَّ مِنْ ثَلاَثٍ صَدَقَةٍ جَارِيَةٍ اَوْ عِلْمٍ يَنْتَفَعُ بِهِ اَوْ وَلَدِ صَالِحٍ يَدْعُوْلَهُ

“Apabila manusia meninggal dunia, maka terputuslah semua amalnya kecuali tiga (macam), yaitu: sedekah jariyah (yang mengalir terus), ilmu yang bermanfaat, dan anak shalih yang mendoakannya” (HR Muslim).
Manfaat Berwakaf:
Amal shalih yang pahalanya dilipatgandakan 700 kali lipat
Amal jariyah yang pahalanya mengalir meski telah wafat
Pilihan Nominal:
Data Pewakif:
Metode Donasi:
RINCIAN PESANAN:
-
-
Diskon
Total
-